Latest Updates

Stabilkan Tempo Drum Dengan Metronome

Menjaga tempo permainan ketika berada dalam satu grup musik merupakan tanggung jawab masing-masing personil agar permainan tetap harmonis, apalagi jika Anda seorang drumer yang merupakan kunci ketukan pada sebuah lagu karena drum merupakan alat musik ritmis yang fungsinya mengiringi sekaligus memberi ketukan tempo pada lagu.


Mungkin permasalahan tidak stabilnya tempo pernah atau bahkan sering dilakukan oleh para drumer, bisa saja ini terjadi akibat terlalu bersemangat dalam bermain drum sehingga kita tidak bisa mengontrol emosi mengakibatkan tempo ketukan drum menjadi terlalu cepat atau jika mood kita sedang tidak bagus dalam bermain drum bisa saja ketukan menjadi lambat.

Adalah kesalahan yang fatal jika tempo tidak bisa kita jaga dengan benar terlebih saat melakukan recording dimana proses pengambilan suara harus berjalan dengan sempurna jika ditemukan beberapa detik tempo yang tidak stabil maka resikonya kita harus mengulang.

Namun jangan khawatir Anda bisa menggunakan metronome alat yang bisa membantu Anda dalam menjaga tempo bermain drum, mentrome merupakan alat yang berbunyi seperti ketukan secara konstan alat ini sering digunakan oleh para drumer dalam melakukan recording demi menjaga tempo dan jika terjadi kesalahan dalam ketukan Ia bisa menyambung dan kembali ke tempo dengan mudah.

0 Response to "Stabilkan Tempo Drum Dengan Metronome"

Posting Komentar