Latest Updates

Prediksi Untuk Mobil Murah Di Tahun 2014

Suasana tahun baru masih terasa di bulan awal tahun 2014 pastinya sebagian besar dari kita sudah menulis berbagai perencanaan serta target yang akan dicapai ditahun ini, sekedar informasi bagi Anda yang berencana untuk cari mobil bekas pada waktu dekat ini mengenai mobil murah ramah lingkungan atau Low cost Green Car (LCGC) yang diprediksikan akan mengisi pasaran mobil bekas.


Mobil murah ramah lingkungan memang masih terbilang “pemain baru” dalam industri mobil tanah air, meski begitu di awal kehadirannya jenis mobil tersebut sudah mampu menduduki posisi yang bagus dalam klasemen penjualan mobil nasional untuk kelas city car, sebut saja Toyota Agya dan Daihatsu Ayla.

Kita mungkin sudah melihat Daihatsu Ayla dan Toyota Agya sudah mulai berwara-wiri di jalan, populasinya sudah semakin banyak namun para pedagang mobil bekas justru memprediksikan bahwa akan banyak pula pengguna mobil murah yang menjual mobilnya dengan cepat.

Pernyataan dari Senior manager Marketing Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua, Jakarta Pusat , Herjanto Kosasih membenarkan hal tersebut,  menurutnya Ia memprediksikan bahwa Agya-Ayla sudah ada di pasar mobil bekas mulai januari 2014 lantaran pemiliknya kecewa terutama bagi mereka yang sebelumnya sudah memiliki mobil.

Ia menjelaskan bahwa untuk konsumen yang beralih dari motor ke mobil murah mungkin akan biasa saja tetapi bagi yang sebelumnya sudah memiliki mobil kemudian memutuskan untuk membeli mobil murah mungkin banyak yang kecewa dikarenakan apa yang mereka dapat dari mobil murah tidak sesuai dengan ekspetasi kemudian tak sedikit orang yang berniat akan menjualnya.

Ia menambahkan bahwa mobil murah yang sampai kini hanya tersedia untuk tipe city car dengan kapasitas lima penumpang saja yang menjadi alasan calon konsumen untuk berfikir dua kali untuk membelinya.
Karena konsumen cenderung lebih memilih mobil dengan model MPV (Multi Purpose Vehicle) yaitu dengan kapasitas yang memuat 7 penumpang didalamnya karena lebih bisa menampung cukup banyak baik barang maupun penumpang.

Antara mobil bekas dengan mobil murah memang tidak jauh berbeda dari segi harga namun jika dibandingkan dengan spek serta kapasitas mesin beberapa mobil bekas memang lebih unggul inilah yang menjadi sebab mengapa konsumen tetap akan memilih mobil bekas.

Namun sampai kini belum terlalu terlihat betul kekecewaan konsumen akan mobil murah yang dibelinya sampai Ia menjual kembali kepada pengusaha mobil bekas. Tetapi bagi Anda yang memang sudah mantap ingin membeli mobil bekas ditahun ini sebaiknya ada beberapa hal yang harus Anda ketahui dan perhatikan dalam memilih mobil bekas, salah satunya dengan mengecek mesin mobil bekas yang masih dalam keadaan bagus.

4 Tips Saat Perform Di Pentas Musik

Perform disuatu pentas, festival, perlombaan atau panggung-panggung lainnya merupakan suatu bentuk persembahan karya dari para musisi kepada peminat musik secara langsung, menampilkan karya musik secara langsung memang suatu proses atau usaha wajib yang mau tidak mau harus dilakukan sebab disinilah penonton bisa mendengar,melihat sekaligus menilai hasil karya yang sudah kita ciptakan, bagus tidaknya tergantung dari apa yang sudah kita tampilkan bukan hanya dari segi musikalitas saja namun aksi panggung juga menjadi poin yang tak bisa luput dari penilaian penonton.

demam panggung


Untuk itu melatih diri agar bisa menunjukan musik yang baik serta aksi panggung yang apik adalah hal yang seharusnya diperhatikan mulai dari penyanyi dan pemain alat musik tanpa terkecuali agar perform kita tidak terkesan monoton dan mengakibatkan penonton menjadi bosan.

Bersikap tenang
Gerak tubuh yang kaku, terkesan malu-malu dan wajah yang terlihat gugup merupakan pemandangan yang sama sekali tak menarik bagi penonton untuk itu kebanyakan dari pemain musik professional belajar untuk mengendurkan otot wajah dan tubuh agar terhindar dari ketegangan, bersikap lah sesantai mungkin ketika berada di atas panggung bukalah dengan sedikit dialog interaksi Antara kita dengan penonton untuk mencairkan suasana.

Fokus dengan pertunjukan
Seorang yang gugup kadang bersikap aneh ketika Ia berada diatas panggung seperti memandang keatas, memainkan baju dan benda sekitar yang justru akan sangat menggangu fokuslah terhadap pertunjukan, kita bisa mengalihkan kegugupan dengan hal yang terkait pertunjukan seperti memainkan stand mic, gitar, atau benda lain yang berhubungan dengan pertunjukan.

Melarutkan diri dalam pertunjukan
Salah satu yang menjadi poin mengapa penonton bisa memanas dan berenergi saat menyaksikan pertunjukan musik adalah Antara music dan pemain menjadi satu kesatuan sehingga bisa menghiptonis  penonton untuk ikut terlarut pada apa yang kita tampilkan.

Belajar dari musisi senior
Tidak ada salahnya Anda memperhatikan gerak-gerik senior dan trik apa yang dipakai sehingga bisa menunjukan aksi panggung yang baik dan memikat penonton ketika berada di atas panggung, bukan untuk mencontoh tetapi lebih kepada belajar mengenai dasarnya agar bisa menampilkan perform yang maksimal.

Stabilkan Tempo Drum Dengan Metronome

Menjaga tempo permainan ketika berada dalam satu grup musik merupakan tanggung jawab masing-masing personil agar permainan tetap harmonis, apalagi jika Anda seorang drumer yang merupakan kunci ketukan pada sebuah lagu karena drum merupakan alat musik ritmis yang fungsinya mengiringi sekaligus memberi ketukan tempo pada lagu.


Mungkin permasalahan tidak stabilnya tempo pernah atau bahkan sering dilakukan oleh para drumer, bisa saja ini terjadi akibat terlalu bersemangat dalam bermain drum sehingga kita tidak bisa mengontrol emosi mengakibatkan tempo ketukan drum menjadi terlalu cepat atau jika mood kita sedang tidak bagus dalam bermain drum bisa saja ketukan menjadi lambat.

Adalah kesalahan yang fatal jika tempo tidak bisa kita jaga dengan benar terlebih saat melakukan recording dimana proses pengambilan suara harus berjalan dengan sempurna jika ditemukan beberapa detik tempo yang tidak stabil maka resikonya kita harus mengulang.

Namun jangan khawatir Anda bisa menggunakan metronome alat yang bisa membantu Anda dalam menjaga tempo bermain drum, mentrome merupakan alat yang berbunyi seperti ketukan secara konstan alat ini sering digunakan oleh para drumer dalam melakukan recording demi menjaga tempo dan jika terjadi kesalahan dalam ketukan Ia bisa menyambung dan kembali ke tempo dengan mudah.

Belajar Bermain Gitar Sambil Bernyanyi

Beberapa pelajaran tentang bermain gitar sebagian mungkin sudah Anda ketahui, setidaknya chord-chord dasar dalam bermain alat musik gitar untuk mengiringi lagu sudah bisa kita praktikan dengan baik, dan inilah masa dimana kita akan mempelajari pelajaran yang lebih mendalam tentang  gitar.


Dalam bermain musik kita mengenal istilah ritma sebagai penentu tempo dalam permainan musik kita agar tidak terlalu cepat ataupun lambat, ada juga harmonisasi yaitu menjaga keselarasan antara alat musik yang satu dengan alat musik lainnya, pengiring dengan penyanyi dan semua yang terlibat dalam permainan musik harus selaras agar menghasilkan musik yang harmonis dan enak di dengar.

Tentu kedua hal tersebut merupakan hal yang wajib kita bisa jika ingin memperdalam pengetahuan musik kita, ada beberapa cara untuk mempelajari itu salah satunya mengasah feeling untuk menentukan nada lewat bernyanyi sambil bermain gitar dari sini kita bisa meningkatkan permainan gitar dalam hal feeling (merasakan nada), ritma dan harmonisasi.

Agak sulit memang bagi para pemula jika harus bermain gitar sambil bernyanyi seharusnya hal ini dibiasakan sejak awal demi melatih permainan gitar yang baik. Ada baiknya Anda mengikuti langkah-langkah dibawah ini untuk latihan bermain gitar sambil bernyanyi.

Mulailah dengan lagu yang kita sukai, dalam pemilihan lagu sebaiknya Anda pilih lagu yang bertempo lambat dahulu untuk memudahkan, kemudian carilah kunci gitar tersebut jika Anda sudah mengetahui kunci gitar tersebut maka mainkan gitar sambil menyanyikan lagu tersebut usahakan suara sesuai dengan nada gitar (tidak fals) nyanyikan lagu itu sambil bermain gitar secara berulang-ulang sampai lancar.

Lalu bagaimana dengan lagu yang dominan petikan gitar sebagai pengiring? Memang lagu yang memakai petikan sebagai pengiring lebih sulit karena kita dituntut untuk lebih berkonsestrasi, jari akan memetik senar demi senar sambil kita menyanyikan lagu, disarankan lancarkan terlebih dahulu nyanyian kita dengan iringan gitar seperti kocokan rythm biasa up/down setelah Anda berhasil mempraktikan bermain gitar dengan kocokan biasa sambil bernyanyi barulah Anda bisa mencobanya dengan petikan.

artikel lain : Tuning Bass Standar